TUGAS UJIAN PRAKTEK TIK

Posted by : Unknown di 6:49:00 AM 0 Comments


RUANG LINGKUP TENTANG PENGEMBANGAN DIRI
SMP NEGERI 3 SIDOARJO

Mungkin kita tidak tahu banyak tentang profil SMP yang terkenal di sekitar Kota Sidoarjo ini, yang padahal SMP yang terkenal dengan prestasinya ini menyimpan berbagai kegiatan yang sering dilakukannya. Kegiatan yang harus dilakukan oleh siswa ini mengandung berbagai macam manfaat yang antara lain menyegarkan kembali badan yang terasa lelah, mendekatkan diri kepada Allah SWT, menjaga kebersihan lingkungan sekolah, dan masih banyak lagi manfaat yang dirasakan oleh para siswa SMPN 3 Sidoarjo.
Kegiatan ini telah ditanamkan kepada para siswa sejak dulu, agar siswa tidak merasa bosan dengan sekolah, yang pada dasarnya sekolah sering atau sudah biasa memberikan tugas, pelajaran akademik, dll. Maka dengan adanya kegiatan ini dijamin para siswa tidak merasa bosan berada di SMPN 3 Sidoarjo karena disini terdapat kegiatan maupun program yang dijalankan sangatlah menyenangkan. Adapun kegiatan pengembangan diri dibagi menjadi beberapa macam yang dilaksanakan setiap hari Jumat ini :

1.  Kerohanian
Kerohanian SMPN 3 Sidoarjo ini sangatlah bermanfaat untuk para siswa kelas VII, VIII, dan IX. Apalagi bagi siswa kelas IX selalu diadakan istigotsah untuk meminta ridho kepada Allah SWT agar dapat mengerjakan soal-soal ujian. Bukan hanya agama islam saja yang melakukan kerohanian,
agama lain seperti agama kristen, khatolik, hindu, dan budha dapat melakukan kerohanian dengan dibimbing oleh guru agamanya masing-masing. Tujuan kerohanian ini agar para siswa dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Dengan dasar agama yang kuat, siswa dapat meraih prestasi belajar dengan baik serta memiliki akhlak yang mulia.



2.  Jalan Sehat
Kegiatan ini merupakan program sekolah yang diadakan setiap hari Jumat. Guna meningkatkan kesegaran jasmani bagi para siswa, jalan sehat sangat digemari sebagai keseimbangan sehingga bisa menciptakan suasana segar dan rileks ditengah-tengah kesibukan belajar sehari-hari. Biasanya dilakukan sekolah dan sekitarnya, yaitu ke Perumahan BCF.  Dengan kegiatan ini, siswa bukan hanya mengikuti pelajaran olahraga seperti pada materi dari gurunya. Siswa dapat mengekspresikan kebebasan gerak dan berpikir di luar sekolah sekaligus bisa berinteraksi secara leluasa dengan teman-temannya. Menurut ahli kesehatan, jalan sehat itu banyak bermanfaat untuk kebugaran.



3.  Senam Irama
Kegiatan Senam Irama ini biasanya dilakukan di Lapangan SMPN 3 Sidoarjo. Para siswa sangat antusias dengan kegiatan ini. Karena mereka dapat mengikuti  gerakan pembimbing Guru Olahraga “Bapak Jarot” dengan penuh semangat. Dengan diiringi lagu yang tak kalah modern mereka menggerakkan seluruh anggota badannya. Kegiatan ini mengasyikkan dan sangat bermanfaat bagi kesehatan terutama bagi para siswa termasuk Bapak/ Ibu guru. Dengan senam yang rutin dan dilakukan dengan sungguh-sungguh, akan  membuat tubuh kita tetap bugar sehingga dapat menjaga kesehatan.



4.   Baca Tulis
Kegiatan baca tulis dilakukan oleh para siswa agar gemar membaca dan menyalin dari sesuatu yang dibacanya. Sumber yang mereka
dapatkan dapat dari majalah, koran, cerpen, novel, dll. Dengan belajar membaca memindai ini diharapkan para siswa tidak bosan untuk melakukan kegiatan gemar membaca dan menulis. Membaca adalah membuka jendela dunia. Artinya, dengan membaca, setiap orang dapat menambah wawasan, pengetahuan dan mencari informasi yang sangat berguna dalam kehidupan. Dalam dunia pendidikan, membaca nerupakan kunci dari segala ilmu yang dapat mengantarkan kesuksesan seseorang.


5.  Kebersihan Lingkungan
Kebersihan lingkungan ini dilakukan oleh setiap kelas. Para siswa harus melakukan tindakan bersih-bersih demi kenyamanan lingkungan. Kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat dan kesadaran bagi siswa terhadap sikap peduli terhadap lingkungan. Misalnya, setiap warga sekolah harus membuang sampah di tempatnya.Wawasan wiyata mandala mengajarkan bahwa agar siswa merasa memiliki, menjaga dan memelihara termasuk terhadap kebersihan lingkungan sekolah. Mulai dari kebersihan kelas, halaman, serta semua tempat sarana yang ada di sekolah.
Kegiatan kebersihan lingkungan secara rutin diadakan setiap Jum’at bagi setiap siswa. Seluruh warga sekolah wajib menjaga kebersihan lingkungan.